Dalam proses memasak resep spesial ayam kampung cabai hijau, pilihan ayam yang tepat digunakan adalah ayam kampung muda karena dagingnya cukup empuk untuk langsung digoreng dan dibumbui. Hal lain dikarenakan proses memasak ayam kampung cabe ijo tidak melalui proses perebusan. Simak resep spesial cara membuat ayam kampung cabai hijau berikut ini!
Baca juga : resep lengkap cara memasak gangan ikan daun mengkudu
resep spesial cara membuat ayam kampung cabai hijau |
Bahan membuat ayam kampung cabai hijau.
- 1/2 ekor ayam kampung muda dipotong sesuai selera
- 1 ons cabai hijau ditumbuk kasar
- 2 lembar daun jeruk purut
- 6 siung bawang merah diiris tipis
- 2 siung bawang putih diiris tipis
- garam secukupnya
Cara membuat ayam kampung cabai hijau.
- Lumuri ayam kampung dengan garam dan diamkan selama 15 menit.
- Selanjutnya silahkan goreng ayam dan kemudian sisihkan terlebih dahulu.
- Ambil sedikit minyak goreng untuk menumis bawang putih dan bawang merah sampai layu. kemudian masukkan daun jeruk, cabai hijau dan garam sampai bumbu matang.
- Kecilkan api dan masukkan ayam kampung yang telah digoreng lalu aduk sampai rata hingga menimbulkan aroma sedap.
Baca juga : cara membuat resep spesial dendeng ragi sapi khas Jawa
Resep spesial cara membuat ayam kampung cabai hijau sangat praktis, Jadi sangat cocok bagi Anda yang sibuk tetapi tidak banyak waktu di dapur untuk memasak masakan bagi keluarga tercinta.