Alasan Pria Enggan Ucapkan Kata-Kata Romantis

Top jempol.com - Banyak cara untuk mengungkapkan perasaan sayang kepada kekasih, salah satunya dengan mengucapkan kata-kata romantis. Memberikan pujian kepada pasangan bisa berdampak positif dan menjadikan hubungan menjadi lebih harmonis.

Bagi seorang wanita, dimana mereka adalah makhluk yang dipenuhi dengan perasaan yang halus, mengucapkan kata-kata romantis kepada pasangan tidaklah terlalu sulit. Begitupun sebaliknya, mereka juga akan sangat senang jika selalu dipuji oleh pasangannya.

Namun berbeda dengan pria, seorang pria bukanlah makhluk yang mudah menuangkan perasaannnya sebagaimana seorang wanita. Pada umumnya, untuk bisa menuangkan kata-kata cinta yang tulus, para pria harus berpikir dengan matang sebelum mengatakannya.
Alasan pria enggan ucapkan kata-kata romantis
Alasan pria enggan ucapkan kata-kata romantis

Bagi wanita yang mempunyai pasangan pria yang sulit dalam mengungkapkan kata-kata cinta romantis. Jangan khawatir, beberapa alasan berikut ini bisa menjadi jawaban mengapa pria enggan mengatakan kata-kata romantis sehingga ke depannya pasangan kekasih dapat saling memahami sehingga tercipta hubungan yang harmonis, langgeng dan romantis.

1. Mengapa harus dipaksakan?
Jika wanita hanya ingin dipuji dan memaksa pasangannya untuk mengatakannya. Maka mereka akan mengatakan meski bukan dari hatinya. Bagi pria, terlalu sering mengucapkan kata-kata ini akan memberi kesan “palsu” dan seperti dipaksakan. Kebanyakan pria lebih tertarik memberikan kata-kata sayang hanya pada momen-momen spesial dan mereka benar-benar merasakannya.

2. Rasa takut dan malu
Rasa malu menjadi momok bagi sebagian pria dalam mengungkapkan kata-kata romantis. Rasa malu yang berlebihan pada akhirnya menjadikan mereka menjadi kurang percaya diri. Pada kenyataannya para pria tidak seekspresif wanita dalam mengungkapkan kata-kata cinta.

3. Tindakan bukan kata-kata
Bagi pria, tindakan nyata lebih penting dari sekedar kata-kata. Ada anggapan bahwa satu perbuatan bisa mewakili tujuan yang sebenarnya daripada harus mengumbar ribuan kata-kata cinta. Mereka beranggapan bahwa wanita seharusnya sudah mengerti maksud pria tanpa harus mengucapkannya berulang kali.

4. Ego dan bukanlah keharusan
Seperti halnya wanita, seorang pria juga mempunyai ego. Dalam urusan percintaan, ego pria bisa jauh lebih besar daripada wanita. Mengungkapkan kata-kata cinta bukanlah menjadi keharusan bagi pria karena seharusnya wanita sudah harus mengetahuinya melalui tindakan pria. Meski sedikit diucapkan, kata-kata cinta romantis yang diucapkan para pria adalah dari hati, bukan sekedar alat keharusan dalam membina hubungan.

5. Terasa aneh bagi pria
Tidak semua pria mau untuk mengucapkan kata-kata romantis setiap saat dan berulang-ulang seperti di akhir percakapan maupun pertemuan. Hal ini akan terasa aneh bagi para pria. Perlu momen dan waktu yang tepat untuk mengatakannya, sehingga kata-kata itu benar-benar terasa bukan sekadar ucapan belaka.