6 Makanan Ini Membantu Mempercepat Penyembuhan Penyakit

6 makanan ini membantu mempercepat penyembuhan penyakit - Adalah hal biasa ketika seseorang sakit akan kehilangan selera makannya. Makanan pun akan terasa hampar meskipun terlihat sangat nikmat. Yang kemudian terjadi adalah seseorang akan mengabaikan makan hanya gara-gara tidak berselera sehingga sakitnya pun tidak kunjung sembuh.

Selain minum obat, memberi asupan bergizi saat tubuh sedang sakit adalah kewajiban agar seseorang cepat sembuh. Beberapa makanan mungkin tidak membuat Anda berselera, namun beberapa makanan berikut ini pantas dan layak Anda coba untuk dikonsumsi saat sakit. Selain penuh gizi, 6 makanan ini juga dapat membantu mempercepat penyembuhan penyakit.
6 makanan ini membantu mempercepat penyembuhan penyakit
6 makanan ini membantu mempercepat penyembuhan penyakit

1. Kraker dan Roti Panggang

Sangat dianjurkan mengonsumsi makanan ringan yang sehat seperti kraker dan roti panggang saat sistem pencernaan terkena masalah seperti mual, maag dan diare. Beberapa makanan tersebut mudah dicerna tubuh dan banyak mengandung karbohidrat sehingga dapat mengurangi rasa mual dan membantu menstabilkan pencernaan.

2. Sup Kaldu Ayam

Banyak manfaat mengonsumsi sup kaldu ayam saat sakit. Selain membantu penyembuhan sakit pilek dan demam, makanan ini juga dapat memperlancar saluran pernapasan, mengatasi peradangan di tenggorokan dan mencegah dehidrasi. Hal ini karena ayam mengandung asam amino (cysteine) yang dapat membantu mencairkan lendir di paru-paru sehingga lebih mudah dikeluarkan.

3. Buah Citrus

Buah citrus termasuk salah satu buah yang kaya akan vitamin C dan terkenal ampuh untuk membantu menyembuhkan sakit flu. Lapisan putih tipis pada buah citrus seperti jaring yang terlihat saat dikupas terdapat kandungan flavonoid yang berfungsi meningkatkan daya tahan tubuh seseorang dan mempercepat penyembuhan penyakit.

4. Jahe

Tidak diragukan lagi jika jahe dapat mencegah dan meredakan mual serta gangguan pencernaan seperti perut kembung, sembelit dan muntah-muntah. Disajikan dengan kombinasi teh hangat minuman mengandung jahe juga dapat membuat perut terasa nyaman.

5. Teh Panas

Saat terbaik minum teh saat sakit adalah ketika suhu masih panas dan baru diseduh. Cairan panasnya dapat membantu menyamankan tenggorokan yang sedang sakit dan memperbaiki sistem pencernaan yang terganggu. Minum teh saat panas dapat memaksimalkan fungsi antioksidan untuk melawan infeksi, melegakan hidung mampet serta dapat menguatkan daya tahan tubuh.

6. Pisang

Mengonsumsi buah pisang juga sangat dianjurkan saat sedang sakit karena buah ini sangat mudah dicerna. Buah pisang mengandung potassium yang bisa menstabilkan pencernaan setelah muntah atau diare, membantu menurunkan temperatur tubuh dan menggantikan elektrolit yang hilang.